Banda Aceh|globalkini.com – Sebanyak 385 Mahasiswa UBBG mengikuti kegiatan Pembekalan Asistensi Mengajar Tahun 2023. Kegiatan berlangsung di aula kampus setempat, Jumat (9/9/2023). Para mahasiswa ini akan ditempatkan di sekolah di Aceh Besar dan Banda Aceh. Ada 60 sekolah yang menjadi mitra pada program ini.
Pj UPT Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Ns. Eridha Putra, S.Kep., M.Kep. menyatakan bahwa Asistensi Mengajar merupakan salah satu Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Tentu dalam pelaksanaannya di sekolah para mahasiswa ini tidak hanya melakukan kegiatan praktik mengajar tetapi juga melakukan banyak hal terkait pembelajaran di antaranya merancang bahan dan media ajar kurikulum merdeka yang berkolaborasi dengan guru pamong, menyusun PTK, dan lain sebagainya.
Wakil Rektor I Dr. Rita Novita, M.Pd. saat melepas mahasiswa asistensi mengajar berpesan kepada mahasiswa agar senantiasa menjaga almamater dan nama baik kampus tercinta saat berada di sekolah karena kalian akan menjadi penilaian masyarakat. Kalian ada duta kampus. Baik buruknya citra UBBG di mata masyarakat maupun lingkungan sangat bergantung pada kalian sebagai duta. Oleh karena itu, tunjukkan hal-hal positif. Jadilah guru kreatif dan inovatif serta memberikan kontribusi yang baik bagi sekolah. Hal senada juga disampaikan oleh Wakil Dekan FKIP Rika Kustina, M.Pd., beliau berharap mahasiswa bisa menjadi corong perubahan dan senantiasa memberikan contoh baik, baik dalam segi performa mengajar, bersikap, dan berinteraksi dengan warga sekolah, berikanlah kontribusi untuk sekolah. Karena dg kontribusi baik yang anda berikan akan semakin berdampak anda di masyarakat.
Rektor UBBG Dr. Lili Kasmini, S.Si., M.Si. menyampaikan selamat dan sukses kepada mahasiswa UBBG yang akan melaksanakan program asistensi mengajar. Beliau berharap kepada mahasiwa ini agar bisa menjalankan kegiatan ini dengan baik karena ini sebagai bekal untuk menjadi seorang guru profesional, kreatif, inovatif dan mampu memyesuaikan dengan perkembangan zaman. Menjadi seorang guru yang baik harus mempunyai keterampilan, pengalaman, dan beradaptasi dengan perubahan.